BAZNAS Kabupaten Muara Enim Gelar Pertemuan Mustahik Program ZChicken
27/09/2024 | Penulis: Humas BaznasME
BAZNAS Kabupaten Muara Enim Gelar Pertemuan Mustahik Program ZChicken
Pertemuan penting yang berlangsung di Kantor BAZNAS Kabupaten Muara Enim, Jumat (27/09/2024), menandai langkah strategis dalam pemberdayaan ekonomi mustahik melalui Program ZChicken. Pertemuan ini tidak hanya bertujuan untuk memperkuat kerja sama antara BAZNAS Provinsi Sumatera Selatan dan BAZNAS Kabupaten Muara Enim, tetapi juga untuk melakukan sosialisasi program ZChicken kepada 30 mustahik yang terlibat dalam program ini.
Dalam pertemuan tersebut, para mustahik ZChicken mendapatkan penjelasan mendalam tentang program ZChicken yang digagas oleh Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS). Program ini bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan ekonomi masyarakat melalui usaha kuliner, khususnya dalam bidang ayam krispi. BAZNAS Provinsi Sumatera Selatan diwakili oleh Kepala Pelaksana, Satuan Audit Internal, Kabid Pendistribusian dan Pendayagunaan, Kasubag Perencanaan Pelaporan, serta Pimpinan BAZNAS Kabupaten Muara Enim, yaitu Ketua Drs. H. Fajeri Erham, M.M., dan Wakil Ketua Drs. Syaripuddin.
Ketua BAZNAS Kabupaten Muara Enim, Drs. H. Fajeri Erham, M.M., menyatakan komitmen BAZNAS dalam mengentaskan kemiskinan dan mensejahterakan masyarakat di wilayah tersebut. “Program ZChicken sebagai sarana pemberdayaan ekonomi mustahik di bidang kuliner,” kata dia. “Program ini juga menjadi pertanggungjawaban BAZNAS dalam mengelola dana yang disalurkan muzaki agar dapat tepat sasaran dan dirasakan manfaatnya langsung oleh mustahik,” tambahnya.
Dengan pertemuan ini, BAZNAS Kabupaten Muara Enim dan BAZNAS Provinsi Sumatera Selatan berharap dapat meningkatkan efisiensi dan efektifitas program ZChicken, sehingga dapat membantu lebih banyak mustahik mencapai kesejahteraan ekonomi yang lebih baik.
Berita Lainnya
BAZNAS Muara Enim Sigap Bantu Korban Kebakaran di Muara Emburung
BAZNAS Muara Enim Teguhkan Iman Muallaf Lewat Program Pembinaan Intensif
BAZNAS Muara Enim Gelorakan Semangat Hari Santri 2025: Santri Mandiri, Muara Enim Berdaya!
Gerakan Berkah ZIS BAZNAS Muara Enim Menyasar Pegawai Dinas Perkebunan
BAZNAS Muara Enim Perkuat Sinergi, Salurkan Bantuan Solidaritas Zakat untuk Guru Ngaji dan Pekerja Rentan
Wujudkan Mimpi Hunian Layak: BAZNAS Muara Enim Lakukan Survei Calon Mustahik Program RLHB

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
